MrJazsohanisharma

Kekayaannya Miliaran, Mulan Jameela Beri 50 Euro ke Pegawai yang Menolak Ditraktir Kopi

 Penyanyi sekaligus anggota DPR RI, Mulan Jameela, pernah dikabarkan memiliki kekayaan setara Rp17,13 miliar. Hal itu diketahui dari laporan LHKPN untuk periodik 2021.



Tidak heran bila Mulan Jameela bisa memberikan uang sebesar 50 euro kepada kameramen yang bekerja untuk Ahmad Dhani, Muluz, secara cuma-cuma.


Momen Mulan Jameela memberi uang kepada kameramen terekam dalam vlog di kanal YouTube Ahmad Dhani Dalam Berita yang tayang pada Rabu (29/5/2024).

Mulanya ibu sambung Al Ghazali itu sedang membeli kopi, kemudian Muluz menawarkan, "Mau kopi nggak? Pesen gih."

Tetapi Muluz menolaknya. Sambil bercanda, ia menjawab, "Iya, iya. Aku mentahannya aja nyonya. Mentahannya aja nanti di Garut."

Mulan Jameela pun tertawa dan berjanji akan memberi uang dari mata uang Eropa.

"Oh. Nanti ya. Mentahannya nanti pake duit ini deh, Eropa, haha," balas Mulan Jameela sembil menyiapkan uang untuk membayar pesanan kopinya.

Tak lama kemudian, mendadak pelantun 'Makhluk Tuhan Paling Sexy' itu mengeluarkan selembar uang 50 Euro yang dilipat dan diberikan ke Muluz.

"Aduh, aduh. Nggak usah repot-repot bos, aduh. Tak doain nyonya sehat selalu, panjang umur, lancar rezeki, Alhamdulillah," ucap Muluz yang diaminkan oleh istri bosnya itu.

Diketahui, uang yang diberikan Mulan Jameela merupakan pecahan 50 euro yang jika dirupiahkan mencapai Rp878 ribu.

"Guys, beasiswa guys," girang Muluz sambil memamerkan pemberian Mulan Jameela itu ke kamera. /www.suara.com/

Lebih baru Lebih lama