Lagi Cerai, Nasib Film Ria Ricis bak Bumi dan Langit dengan Debut Teuku Ryan

  Ria Ricis dan Teuku Ryan diketahui tengah menjalani proses perceraian. Ria dengan kebulatannya untuk bercerai, sedangkan Teuku Ryan berupaya untuk rujuk,

Kisah Cinta Ria Ricis dan Teuku Ryan (instagram/@riaricis1795)


Keputusan akhir memang belum disahkan. Pada saat yang sama, masing-masing dari mereka tetap melanjutkan aktivitas seperti biasa.

Bahkan keduanya menjalankan aktivitas yang sama, sebagai seorang aktor dan aktris. Ria Ricis pun kembali menjajal dunia akting di film bergenre horor.

Sementara itu, Teuku Ryan semakin melebarkan sayapnya. Teuku Ryan resmi melakukan debut akting di film layar lebar.

baca juga: 5 Artis Cantik ini tidak malu Menggunakan baju Terlalu Seksi!

Namun tampaknya ada perbedaan yang besar antara Ria Ricis dan Teuku Ryan. Ingin tahu selengkapnya? Simak di sini.

Ditelusuri lebih lanjut pada Minggu (24/3/2024), Ria Ricis kembali dengan sebuah film berjudul Kiblat. Film ini dijadwalkan tayang pada tahun 2024.

Sayangnya, film ini sudah mendapatkan sambutan yang tidak baik dari publik. Semuanya bermula dari poster resmi yang baru dirilis.

Poster tersebut menampilkan seseorang yang sedang menjalankan ibadah salat. Namun arah dari bagian rukuk diubah dan diganti dengan kepala yang menggambarkan sosok setan.

"Dengan segala hormat kepada para produser film Indonesia, tolong hentikan membuat film horor seperti film Kiblat ini," kritik Hilmi Firdausi baru-baru ini.

"Sama sekali tdk mendidik, bahkan membuat sebagian orang jadi takut sholat," tambahnya.

Nasib berbeda dimiliki oleh Teuku Ryan. Ayah satu anak ini baru saja debut film dengan judul Perjalanan Pembuktian Cinta.

Genre yang dipilihnya memang berbeda dari pilihan RIa Ricis. Pasalnya, Teuku Ryan lebih memilih genre romansa.

Acara premiere film tersebut dihadiri oleh keluarga Ria Ricis. Salah satunya adalah kakak dari Ria Ricis, Oki Setiana Dewi.

Sejak ditayangkan, film ini mendapatkan beberapa reaksi yang positif. Salah satunya dari akun X @clearpaper_.

"Pekan lalu gagal nobar Eksil, hari ini satset tetiba decide Perjalanan Pembuktian Cinta. 11/10 Aku bener-bener rekomendasiin film ini, terutama untuk teman-teman yang sedang dalm proses “memperbaiki diri” dan dihadapkan ujian yang bikin kita ragu atas jalan yang kita pilih," tulis akun tersebut.

Suara

Lebih baru Lebih lama