Video lawas terkait Pratiwi Noviyanthi atau Teh Novi viral di TikTok. Menariknya, ada Mbak Lala dan Nagita Slavina dalam video tersebut.
Sebagaimana dikutip dari akun TikTok @dramahaluuu2 pada Rabu (13/11/2024), Teh Novi memang sudah populer sebelum konflik dengan Agus Salim. Popularitasnya tersebut berhasil mencuri perhatian seorang Nagita Slavina.
Alhasil, Teh Novi pun diundang menjadi bintang tamu di salah satu podcast. Nagita ditemani Mbak Lala menjadi host di sana.
Cuplikan-cuplikan yang beredar membuat publik berpikir bahwa Nagita Slavina menaruh rasa kagum kepada Teh Novi. Nagita sendiri memang dibuat heran atas keputusan Teh Novi untuk melepas pekerjaannya sebagai pramugari dan memilih membantu banyak orang.
Padahal pramugari bukan lah profesi yang sembarangan. Pemasukan yang diterima dari profesi tersebut juga terkenal lumayan tinggi.
"Nambahin (pertanyaan). Jawabnya biar sekalian ya. Maksudnya kan jadi pramugari itu lumayan enak, jalan-jalan, ketemu orang banyak, penerbangan gratis. Setahu aku, ya lumayan gitu penghasilannya. Tiba-tiba berhenti (jadi pramugari), ibaratnya kegiatannya fokus di kegiatan sosial. Kenapa akhirnya kayak gitu?" tanya Nagita Slavina dalam video tersebut.
Sembari menjelaskan, Teh Novi bercerita soal keputusannya mengambil cuti ketika pandemi Covid-19 melanda dunia. Sayangnya, cerita dari Teh Novi tak sekali dua kali dipotong oleh Nagita Slavina.
"Saat pandemi tahun 2020, terus penerbangan kan kita lagi menurun," ujar Teh Novi.
"Oh, jadi itu awalnya?" potong Nagita Slavina.
Tak lama setelah itu, Nagita masih memotong omongan Teh Novi. Termasuk ketika sang mantan pramugari mengutarakan kesedihannya ketika pandemi melanda.
"Awalnya gitu. Terus aku bingung, 'aku ngapain ya, kok sedih aja'," kata Teh Novi sebelum dipotong Nagita.
"Bosen ya? Maksudnya bosen nungguin penerbangan buka, orang-orang pada nggak pergi juga," lanjut Nagita.
Apa yang dilakukan Nagita ini memantik kritik dari netizen.
"Nagita core suka motong pembicaraan," kata warganet.
"Kebiasaan selalu motong pembicaraan," tambah yang lain.
"Mbak Gigi diem, motong pembicaraan aja," komentar warganet. https://www.suara.com/